KKL di Petrokimia Gresik

Dalam rangka untuk mendekatkan teori yang diterima di bangku kuliah dengan aplikasinya di dunia industri, Jurusan Teknik Kimia dan Teknik Mesin Unwahas mengadakan Kuliah Kerja Lapangan (KKL). Kegiatan yang diikuti oleh 63 mahasiswa dari kedua jurusan ini diharapkan agar mahasiswa dapat mengetahui berbagai proses produksi di industri, tidak hanya teori saja. Demikian dikatakan Laeli Kurnisari, ST, MT dosen pembimbing lapangan Jurusan Teknik Kimia pada KKL ini.

Dalam kunjungan KKL ke PT. Petrokimia Gresik (20/2), rombongan diterima oleh Moch. Sjaiful, SS Bagian Humas. Sjaiful menjelaskan bahwa ada berbagai macam jenis pupuk yang diproduksi, antara lain Urea, Fosfat, ZA, NPK, ZK serta Petroganik. Khusus untuk Pupuk NPK Phonska, sampai dengan saat ini Petrokimia mampu memproduksi 2.340.000 ton/tahun. Dalam sesi tanya jawab yang dilakukan usai paparan, menjawab pertanyaan salah seorang mahasiswa tentang peluang kerja, dia menjelaskan bahwa Patrokimia terbuka lebar dalam menerima para alumni Unwahas asalkan lulus uji kompetensi. Kunjungan ke pabrik ini diakhiri dengan plan tour ke area perusahaan. Setelah kunjungan ke Gresik ini, kegiatan dilanjutkan ke PT. Fuboru Indonesia di Sidoarjo dan industri teh botol PT. Sinar Sosro di Gianyar Bali. PT. Fuboru Indonesia merupakan perusahaan swasta nasional yang memproduksi berbagai suku cadang otomotif, diantaranya knalpot dan perpak (seal). Sedangkan di Teh Botol Sosro, peserta diajak mengelilingi proses produksi, mulai dari pengisian botol sampai proses pengolahan limbahnya. Pada kesempatan tersebut Darmanto, ST, M.Eng pembimbing dari Jurusan Teknik Mesin sangat berterima kasih atas kesempatan yang diberikan kepada mahasiswa untuk melihat lebih dekat proses produksi di perusahaan teh botol yang berdiri sejak 1974 ini. Rangkaian kegiatan KKL diakhiri dengan kunjungan wisata ke berbagai obyek wisata di Pulau Dewata. (IS)

 

 

Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter
Share on whatsapp
WhatsApp
Share on telegram
Telegram
Share on linkedin
LinkedIn
Share on print
Print
Kerjasama Kampus Merdeka
its
undip
unnes
ITN
itenas
logo-akprind

Alamat

Kampus 1 (Fakultas Teknik):
JL.Menoreh Tengah X / 22 Sampangan Gajahmungkur Kota Semarang Jawa Tengah 50232.

Kampus 2:
Jl. Raya Manyaran-Gunungpati, Nongkosawit, Kec. Gn. Pati, Kota Semarang, Jawa Tengah 50224

Langganan berita

Ikuti berita terbaru dari website ini dengan memasukan email dibawah ini